Cara Mencairkan Blibli PayLater ke Rekening Sendiri

Dewasa ini, layanan paylater semakin berkembang. Telah banyak perusahaan e-commerce di Indonesia yang menawarkan fitur paylater untuk para penggunanya.

Misalnya saja di Blibli. Namun, sebagai pengguna Blibli yang bisa memanfaatkan Blibli paylater, tentu Anda pun pernah bertanya bagaimana cara mencairkan Blibli paylater, benar?

Kami menebak seperti itu, karena kami tahu bahwa bisa jadi diantara Anda sebenarnya lebih membutuhkan uang tunai dari paylater Blibli tersebut daripada kemudahakan berbelanja barang dengan metode “beli sekarang, bayar nanti”. Untuk itu, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.  

Apakah PayLater Blibli Bisa Dicairkan?

cara mencairkan blibli paylater

Pihak Blibli menjelaskan bahwa fitur Blibli PayLater ini bukan pinjaman online tunai. Tetapi, berupa layanan cicilan barang di Blibli. Sehingga, Anda tidak bisa menguangkannya atau cairkan paylater secara langsung.

Namun, jangan khawatir ada cara alternatif yang bisa kamu gunakan agar saldo limit Blibli Paylater bisa dicairkan ke rekening. Bagaimana caranya? simak tutorial dibawah ini sampai akhir.

Baca juga: Cara Mencairkan Paylater Allo Bank

Syarat Mencairkan Limit Blibli Paylater

Sama halnya dengan cara mencairkan paylater lainnya, agar dapat mengikuti cara mencairkan Blibli paylater, setidaknya ada syarat-syarat yang harus Anda penuhi terlebih dahulu. Berikut beberapa diantara syaratnya:

  1. Pastikan Anda sudah mengaktifkan Blibli paylater
  2. Memiliki 2 HP dengan 2 nomor berbeda
  3. Limit Blibli Paylater Anda sudah aktif dan bisa digunakan
  4. Anda harus memiliki dua akun, Blibli Seller dan Blibli Pembeli.

Jika salah satu syarat di atas belum terpenuhi, cara mencairkan Blibli Paylater yang akan Anda lakukan bisa saja gagal. Jadi sebelum mulai harap penuhi terlebih dahulu syarat-syarat di atas.

Baca juga:  Cara Mencairkan Shopee Paylater Tanpa 2 Akun

Jika limit yang tersedia di akun Blibli terasa kurang Anda bisa mencoba untuk menaikkan limit Blibli Paylater terlebih dahulu.

Cara Mencairkan Blibli Paylater ke Rekening

Mengenai cara mencairkan Blibli paylater ini, Anda membutuhkan dua ponsel berbeda. Ponsel pertama untuk membuka aplikasi Blibli Seller dan ponsel kedua untuk membuka aplikasi Blibli Pembeli.

Kedua ponsel ini harus Anda operasikan sendiri dengan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Buat Akun Blibli Seller

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah masuk di aplikasi Blibli Seller. Dalam hal ini, Anda harus sudah memiliki akun Blibli Seller ya.

Jika memang belum memiliki, silakan Anda buat akunnya terlebih dahulu dengan menyiapkan beberapa dokumen, seperti KTP, buku tabungan, dan NPWP (opsional).

2. Tambahkan Produk Sesuai dengan Nominal Pencairan

Setelah berhasil membuat akun, silakan upload barang dagangan Anda. Kami menyarankan agar Anda mengupload barang fashion untuk meminimalisir terdeteksinya akun palsu yang akan digunakan untuk mencairkan limit paylater Blibli.

cara mencairkan blibli paylater

Cantumkan juga harga jual barang tersebut sesuai dengan jumlah limit paylater yang ingin Anda cairkan.

3. Masuk ke aplikasi Blibli Pembeli

Setelah barang terupload dan terlihat statusnya, Anda bisa segera membelinya. Silakan masuk ke aplikasi Blibli pembeli yang memiliki limit Blibli paylater untuk membeli barang tersebut.

cara mencairkan blibli paylater

4. Cari Nama Toko yang Telah Dibuat

Silakan cari nama toko yang telah Anda buat tadi di halaman pencarian aplikasi Blibli pembeli. Kemudian geser pada menu sellernya.

cara mencairkan paylater blibli

5. Beli Produk yang Dibuat

Jika sudah menemukan toko seller yang dibuat pada langkah pertama, sebagai contoh saya sendiri yang menjual sepatu vans tersebut. Pada halaman detail barang, Anda bisa langsung klik pada menu Beli Sekarang untuk memulai transaksi.

Baca juga:  GoPay PayLater Tidak Muncul? ini 7 Penyebab dan Solusinya
cara mencairkan blibli paylater

6. Pilih Pengiriman

Sampai langkah ini, Anda akan mendapatkan tampilan halaman pengiriman. Anda bisa pilih layanan pengiriman sesuai kebutuhan, kemudian klik Lanjut.

cara mencairkan blibli paylater

Dikarenakan pembayaran akan menggunakan PayLater, jangan klik pembayaran menggunakan voucher karena nantinya bisa membuat Paylater gagal.

Baca juga: Cara Mencairkan Lazada Paylater

7. Pilih Metode Pembayaran Blibli Paylater

Anda akan masuk ke halaman pembayaran. Jangan lupa untuk memilih metode pembayaran pakai Blibli Paylater. Pop up akan muncul dan silakan atur tenor pembayarannya, bisa 3, 6, atau 12 bulan.

cara mencairkan blibli paylater

8. Selesaikan Proses Pembayaran

Langkah berikutnya, Anda bisa klik pada bagian Bayar Sekarang untuk meneruskan langkah ke halaman pembayaran. Langkah terakhir, silakan selesaikan pembayaran dengan memasukkan 6 digit PIN Blibli Paylater.

cara mencairkan blibli paylater

9. Periksa Pesanan Masuk di Blibli seller

Jika proses pembayaran telah berhasil, Anda bisa melanjutkan prosesnya. Silakan buka kembali aplikasi Blibli seller dan tab pesanan tersebut.

cara mencairkan blibli paylater

10. Masukkan Kode AWB atau Resi

Jika halaman produk sudah terbuka, silakan masukkan nomor kuitansi pada kolom yang telah disediakan. Kolom ini bisa diisi dengan angka bebas, contoh 1.

cara mencairkan blibli paylater

11. Masukkan Detail Informasi Pengiriman

Langkah selanjutnya yang harus Anda ikuti adalah terkait cara mencairkan Blibli paylater. Silakan Anda isi data pengiriman dan klik menu Siap Dikirim.

cara mencairkan blibli paylater

Berikut beberapa data yang harus Anda isi: Jenis kurir digunakan (3 PL/ Kurir Seller), masukkan nama kurir seller (bebas), dan tanggal pengiriman akan dilakukan.

Jika semua sudah Anda isi, maka Anda akan dibawa ke halaman selanjutnya. Anda bisa klik menu Selesai pada halaman tersebut.

12. Konfirmasi Pesanan Selesai

Langkah terakhir dari cara mencairkan Blibli paylater adalah dengan konfirmasi pesanan. Anda bisa kembali ke halaman pesanan dan pilih pesanan yang masuk, lalu klik Konfirmasi Pesanan Selesai.

Baca juga:  Cara Mengaktifkan Paylater TikTok Shop, Limit Hingga 25 juta
cara mencairkan blibli paylater

13. Periksa Cairkan Saldo Blibli Seller ke Rekening

Jika semua langkah-langkah di atas Anda ikuti, maka dana pembayaran dari pembeli akan segera masuk ke rekening bank yang terdaftar di aplikasi Blibli seller.

cara mencairkan blibli paylater

Setelah itu ajukan pencairan saldo pendapatan Blibli Seller, proses pencairan ini biasanya berlangsung selama 1-3 hari kerja.

Baca juga: Cara Mencairkan BukaLapak Paylater

Berapa Lama Pencairan Blibli Paylater?

Proses pencairan Blibli paylater ini biasanya membutuhkan waktu 1-3 hari kerja setelah tanggal terakhir periode rekonsiliasi.

Sedangkan jadwal penyelesaian transaksi yang dilakukan oleh Blibli.com atau hasil dari pelaksanaan rekonsiliasi adalah 2x per bulan, yaitu setiap tanggal 15 dan tanggal terakhir pada bulan yang bersangkutan.

Namun tidak menutup kemungkinan juga, pencairan gagal karena pengajuan paylater ditolak. Nah, untuk alasannya sendiri kenapa pengajuan paylater ditolak, Anda bisa lihat di bawah ini:

  1. Detail pengajuan yang diisi tidak cocok dengan detail dokumen lampiran yang Anda ajukan.
  2. Dokumen (foto identitas) buram atau tidak jelas, kadaluwarsa, atau salah.
  3. Nomor kontak referensi tidak dapat dijangkau atau tidak benar.

Itulah ulasan tentang cara menacairkan Blibli paylater. Sebenarnya, limit paylater Blibli memang tidak bisa diuangkan.

Hanya saja, Anda bisa melakukan gesek tunai (transaksi fiktif) dengan cara membuat dua akun, yaitu akun Blibli Seller dan akun Blibli Pembeli. Anda menjalankan dua akun tersebut untuk bertransaksi layaknya saat Anda bertransaksi dengan penjual di toko online orang lain.

Bagikan: