6 Cara Mudah Buat SKCK Online Sidoarjo, Cepat dan Praktis!

Buat SKCK Online Sidoarjo – Seleksi kerja telah banyak dibuka pada tahun 2019 kemarin. Oleh karena itu, bagi teman-teman yang berhasil masuk ke tahap selanjutnya seharusnya mulai mempersiapkan berbagai dokumen lainnya, seperti SKCK. Hal ini harus diperhatikan bagi teman-teman terutama yang berada di Sidoarjo, karena terdapat Sidoarjo SKCK online yang dapat dimanfaatkan sehingga pengajuan SKCK menjadi lebih mudah.

Cara Mudah Buat SKCK Online Sidoarjo

Teman-teman yang saat ini berada di Sidoarjo dapat mengakses web-nya untuk mengajukan SKCK secara online. Web ini merupakan usaha pihak Polresta Sidoarjo dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan SKCK. Proses pengajuannya juga mudah dan cepat sehingga bisa digunakan oleh warga Sidoarjo dari kalangan manapun.

Walaupun demikian, panduan untuk pengajuan Sidoarjo SKCK online tetaplah dibutuhkan, agar teman-teman dapat mempersiapkan berbagai dokumen yang dibutuhkan. Selain itu, melalui panduan ini teman-teman bisa mengenali seluruh bagian dan tahapannya dengan baik sehingga data yang di input sesuai dan tidak ada kesalahan. Tentunya terdapat hal lain yang perlu diperhatian seperti persyaratan dokumen dan lainnya.

Persyaratan Dokumen Dan Ketentuan Lainnya

SKCK
Persyaratan Sidoarjo SKCK Online

Sebelum mengetahui langkah pengajuan SKCK online tersebut, teman-teman harus mengetahui apa saja syarat serta ketentuan yang berlaku untuk mengajukan Sidoarjo SKCK Online. Pada gambar di atas dapat diketahui bahwa Polresta Sidoarjo hanya melayani warga yang memiliki KTP wilayah yang sama.

Selain itu terdapat ketentuan lainnya yang sangat jelas seperti bukti pembayaran yang harus dicetak (bisa berupa bukti transfer), fotokopi berkas seperti KTP, KK, ijazah atau akta lahir serta pas foto formal (bukan selfie) ukuran 4×6 dengan latar merah. Begitu juga bagi teman-teman yang ingin melakukan perpanjangan membutuhkan berkas yang sama ketika pengajuan SKCK baru namun harus membawa SKCK lama yang asli.

Baca juga:  Cara Buat SKCK Hari Sabtu, Bisa Nggak? Simak Jawabannya!

Baca juga artikel terkait SKCK:

Cara Membuat SKCK Online Sidoarjo, Cepat dan Mudah

Setelah mengetahui berbagai syarat dan ketentuan yang berlaku, maka teman-teman segera buka web polresta sidoarjo SKCK online. Setelah itu klik pada bagian kanan atas untuk “pengajuan baru” atau “perpanjangan”. Namun, teman-teman tidak bisa langsung mengisi data pribadi. Karena harus melakukan registrasi terlebih dahulu.

Cara Mudah Buat SKCK Online Sidoarjo
Sidoarjo SKCK Online

Registrasi cukup dengan input nomor NIK. Setelah itu akan muncul password untuk pengurusan SKCK. Oleh karena itu, catatlah password tersebut. Jika sudah selesai, maka teman-teman klik tombol “lanjutkan proses” untuk masuk ke tahapan pengajuan Sidoarjo SKCK Online.

1. Pemilihan Keperluan Serta Input Nomor Identitas

Cara Mudah Buat SKCK Online Sidoarjo
Input Awal

Pada bagian awal teman-teman harus memilih keperluan untuk pengurusan SKCK online tersebut. Alasan pengajuan cukup beragam dan bisa dipilih secara manual, sedangkan pemilihan polres akan dilakukan secara otomatis oleh sistem. Setelah itu teman-teman input jenis identitas (KTP) beserta nomor KTP-nya.

2. Identitas Diri

Cara Mudah Buat SKCK Online Sidoarjo
Input Data Diri

Pada halaman yang sama teman-teman harus input data pribadi berupa nama lengkap, nomor hp, pekerjaan, tempat dan tanggal lahir, status perkawinan, agama serta kewarganegaraan. Kewarganegaraan dibedakan karena biaya pembuatan SKCK untuk WNI sebesar Rp 30.000 sedangkan WNA sebesar Rp 60.000.

3. Input Ciri Fisik dan Alamat

SKCK
Input Ciri Fisik

Kemudian teman-teman input ciri fisik mulai dari berat serta tinggi badan, bentuk muka, rambut, warna kulit serta tanda khusus. Setelah itu inputlah alamat yang sesuai dengan KTP masing-masing.

SKCK
Input Alamat

Kemudian teman-teman input alamat domisili saat ini. Jika tinggal masih sesuai dengan alamat KTP maka klik tombol “ALAMAT SAAT INI SAMA DENGAN KTP”. Setelah itu tekan tombol lanjutkan untuk masuk halaman berikutnya.

Baca juga:  6 Syarat Perpanjang SKCK, Ketahui Biaya dan Caranya

4. Input Data Keluarga, Hobi dan Pendidikan

SKCK
Data keluarga

Pada halaman kedua, teman-teman harus input data keluarga mulai dari ayah, ibu serta saudara. Namun, jika sudah menikah maka harus input data pasangan, orangtua yang mengajukan Sidoarjo SKCK online serta saudaranya secara lengkap.

SKCK
Hobi

Kemudian, teman-teman input hobi atau kegemaran masing-masing. Mungkin hal ini sepele, namun jika data ini tidak dilengkapi maka pengajuan Sidoarjo SKCK online tidak akan berjalan dengan lancar.

SKCK
Data Pendidikan

Berikutnya adalah data pendidikan. Sebenarnya, pilihan yang tersedia mulai dari SD sampai dengan perguruan tinggi. Jadi, akan lebih baik bagi teman-teman untuk melengkapi data ini secara rinci (SD, SMP, SMA, PT). Jika pendidikan yang ditempuh sampai S3 maka inputlah semuanya dengan lengkap. Jika telah selesai maka tekan tombol “lanjutkan”.

5. Data Pidana dan Pelanggaran

SKCK
Data Pidana

Layaknya pada web SKCK online dari polri pusat, Polresta Sidoarjo juga menerapkan fitur yang sama bagi teman-teman yang akan mengajukan SKCK secara online. Data ini wajib di isi jika memang pernah terkena kasus pidana. Jika tidak maka teman-teman bisa klik jawaban “tidak” pada pertanyaan “Apakah saudara pernah tersangkut kasus pidana”.

SKCK
Data Pelanggaran

Begitu juga dengan pelanggaran, jika teman-teman tidak pernah melakukan hal tersebu maka cukup dengan klik opsi “tidak” pada pertanyaan pertama. Jika telah yakin maka klik tombol merah “simpan semua” untuk memproses pengajuan SKCK online.

6. Cetak Kartu Pendaftaran

SKCK
Kartu Pendaftaran

Pada bagian teman-teman dapat melihat kartu pendaftaran yang harus dicetak dan dibawa ketika mengunjungi polres Sidoarjo pada waktu yang tepat nantinya. Jangan lupa untuk transfer biaya sebesar Rp 30.000 ke nomor rekening yang tertera pada kartu tersebut.

Ketika berkunjung ke polres jangan lupa untuk membawa berkas persyaratan, kartu pendaftaran, password dan bukti transfer. Setelah semuanya lengkap serahkan berkas tersebut dan tunggulah beberapa saat sampai SKCK tersebut selesai.

Bagikan:

Tinggalkan komentar