Pramuniaga adalah pegawai yang bekerja di toko atau swalayan. Masyarakat lebih mengenal dengan nama penjaga toko. Jika dilihat secara sekilas profesi terbilang sangat mudah. Para pramuniaga hanya mengambilkan barang atau menunjukkan rak barang terletak. Sayangnya pekerjaan ini sering dipandang sebelah mata oleh kebanyakan orang.
Salah satu store yang menggunakan jasa pramuniaga adalah Matahari Departemen Store. Tentunya jika anda membeli barang di store ini akan menemukan banyak pramuniaga yang berdiri sesuai tempat mereka dengan memamerkan senyum. Menanyakan apakah ada barang yang sedang dicari atau ingin dibeli.
Bukankah anda akan merasa terbantu sekali dengan adanya pramuniaga tersebut. Maka dari itu pramuniaga juga mengambil peran penting dalam penjualan barang. Namun apakah hanya itu yang dikerjakan oleh para pramuniaga di Matahari?
Baca juga: Tugas Seorang Pramuniaga Terbaru 2020
Tugas Pramuniaga di Matahari Departemen Store!
Matahari Departemen Store menjadi outlet yang sedang hits akhir-akhir ini. Sehingga seringkali pramuniaganya menjadi sorotan. Apalagi pramuniaga yang bekerja terkenal dengan kecantikannya dan keanggunan nya.
Tapi apakah tugasnya hanya berdiri dan menawarkan barang saja. Tentu saja tidak? Mari cari tahu apa saja tugas yang diemban oleh pegawai-pegawai Matahari Departemen Store. Secara umum tugas pokok pramuniaga di Matahari Departemen Store ada 3 terdiri dari: mengontrol, menata, dan melayani.
1. Mengontrol (Controlling)
Dalam penugasan ini pegawai diharuskan untuk teliti dan jeli. Pasalnya tugas ini adalah tugas paling penting. Store Matahari yang tergolong toko yang bebas. Bebas yang dimaksud disini adalah konsumen bebas memilih baju yang telah tertata dirak-rak. Sehingga pelanggan lebih leluasa untuk melihat bahan kain atau model sendiri.
Nah dalam hal ini, konsumen kadang tidak sadar untuk mengembalikan barang yang dilihatnya ke rak yang sesuai. Konsumen akan menaruh begitu saja tanpa mengembalikan atau melipatnya kembali.
Disinilah pramuniaga mengambil tugasnya seperti menata kembali barang-barang supaya kembali rapi. Sehingga jika ada konsumen lain yang datang, barang masih rapi. Hal itu juga salah satu trik yang digunakan Matahari Departemen Store untuk menarik minat beli pelanggan.
Tak hanya itu saja, banyak orang yang justru mengambil celah untuk mendapat keuntungan pribadi. Misalnya mengambil tanpa membayar atau mencuri. Maka pramuniaga diwajibkan untuk jeli melihat konsumen yang datang. Itulah mengapa pramuniaga di tempat ini cukup banyak dan hampir disetiap rak.
Bagian akhir dari tugas mengontrolnya adalah ketika toko sudah tutup. Pegawai wajib mengecek jenis barang yang masih tersedia, jenis barang yang terjual, mengecek label harga barang dan kemudian menyerahkan laporan ke koordinator atau supervisor.
Baca juga: Ketahui Tugas Pramuniaga Indomaret Sebelum Melamar Kerja!
2. Menata (Display)
Tugas selanjutnya dari pramuniaga Matahari Departemen Store adalah melakukan display barang barang yang akan dijual. Misalnya seperti bagian baju, pegawai bertugas untuk menata baju di rak sesuai dengan harga dan jenisnya. Sehingga pelanggan tidak kebingungan dan langsung menuju ke tempat barang yang dibutuhkan.
Biasanya dalam Matahari Departemen Store dikelompokkan untuk bagian baju, sepatu, tas, dan barang lainnya. Bagian baju pun dibagi lagi menurut harga dan jenisnya, seperti untuk baju anak yang sedang promo akan ditaruh di rak bagian Childern.
Tak hanya itu, pegawai ini juga ditugaskan untuk memasang label petunjuk harga yang sedang promo atau tidak. Jika ada barang pajangan yang habis, maka pramuniaga wajib mengisi barang tersebut atau restock.
Saat toko sebelum buka pramuniaga ditugaskan untuk mengecek barang yang akan dipajang apakah terdapat produk yang cacat atau habis. Saat toko buka, mereka bertugas untuk menjaga tatanan display supaya selalu rapid an bersih.
3. Melayani (Servis)
Servis yang dimaksud disini adalah harus siap siaga untuk melayani konsumen selama toko buka. Dalam tugas ini pramuniaga harus menerapkan beberapa sikap ini:
- Selalu ramah dengan pengunjung
- Pelayanan yang cepat
- Jangan cemberut
- Siap siaga
- Tidak terlalu “mengekor” pelanggan
- Bertutur kata yang sopan
Bayangkan jika toko yang anda kunjungi memiliki 6 sikap tersebut maka anda akan betah berlama-lama disana dan tidak ragu untuk membeli barang disana. Salah satu faktor yang menyebabkan toko tersebut sepi pengunjung adalah pramuniaga yang tidak ramah dan acuh.
Biasanya pengunjung akan menanyakan ukuran dan warna lain yang tersedia, sehingga diwajibkan untuk pramuniaga mengetahui dan menghafal barang yang dijual. Hal ini untuk mencegah kekecewaan pengunjung. Ketika pegawai tidak mengetahui barang yang dijual masih tersedia atau tidak, hal itu akan menghilangkan respect pada toko tersebut. Sehingga pelayanan yang baik dan menarik menjadi pelengkap tugas-tugas utama dari pramuniaga Matahari Departemen Store.
Pelayanan dalam hal ini juga tak berfokus pada pramuniaga saja tetapi juga promo-promo yang ditawarkan toko. Tak khayal jika toko ini tak pernah sepi pengunjung.
Baca juga: Mau Tahu Gaji Karyawan Restoran Cepat Saji? Baca Di Sini!
4. Menjaga (Keep)
Penugasan pramuniaga yang terakhir adalah menjaga. Banyak sekali artian yang dimaksud dari menjaga. Terutama berfokus pada produk dan area toko. Tugas yang satu ini merupakan tanggung jawab yang besar.
Secara umum tugas penjagaan yang dilakukan oleh pramuniaga matahari seperti: menjaga supaya produktivitas kerja tetap maksimal, menjaga target penjualan supaya tidak mengalami fluktuasi, menjaga tingkat kehilangan barang, dan menjaga area kebersihan toko.
Apabila penjagaan tidak terlalu ketat toko akan mengalami kerugian yang besar. Misalnya penjagaan produk yang lengah akan banyak produk yang hilang oleh tangan-tangan jahil. Hal ini akan berpengaruh dengan target penjualan yang berkurang akibat produk banyak yang hilang.
Selain itu kebersihan area toko. Kebersihan adalah hal penting yang diperhatikan oleh konsumen. Konsumen akan betah dan merasa nyaman jika area toko terlihat bersih dan rapi. Sudah terbukti, konsumen akan lebih memilih toko tempat yang bersih dengan harga produk yang lebih tinggi sedikit daripada toko yang kumuh tapi murah.
Larangan Pramuniaga di Matahari Departemen Store!
Nah setelah mengupas tuntas mengenai tugas pramuniaga. Pembahasan selanjutnya tentang apa saja yang tidak boleh dilakukan oleh pramuniaga saat menghadapi konsumen.
Ada beberapa larangan yang wajib diketahui supaya anda dengan mudah menjadi pramuniaga yang profesional:
- Menilai dan menghakimi pelanggan melalui penampilan atau lainnya.
- Berdebat dengan pelanggan yang menanyakan tentang produk.
- Tidak memperhatikan pelanggan dan bersikap acuh tak acuh ketika pelanggan meminta bantuan.
- Membiarkan pelanggan menunggu terlalu lama, misalnya pelanggan meminta size atau warna baju yang lain namun anda terlalu lama mencarinya.
- Melakukan transaksi pembayaran diluar kassa/kasir/toko.
- Melakukan hal hal yang kurang sopan seperti bersandar, bertopang dagu, menguap, dan jongkok dengan tidak sopan pada saat jam kerja atau sedang melayani pelanggan.
- Melakukan makan dan minum atau bermain ponsel saat melayani pelanggan atau di area counter.
- Menjanjikan ‘sesuatu’ kepada pelanggan dan diluar kesepakatan toko. Misalnya menjanjikan discount padahal sedang tidak ada promo.
Semoga informasi ini menambah wawasan anda tentang tugas yang dilakukan oleh pramuniaga di Matahari Departemen Store. Ternyata mereka tidak hanya berdiri dan tersenyum menyambut pelanggan. Banyak hal yang dilakukan oleh mereka dibalik itu.
So, sekian dulu informasi dari infokerjakuu mengenai tugas pramuniaga di Matahari Departemen Store. Sampai bertemu di artikel selanjutnya.