4 Lowongan Kerja BUMN Bank BRI 2021

Informasi lowongan kerja BUMN Bank BRI pada September 2021 kembali dibuka. Kali ini, informasi lowongan kerja BUMN Bank BRI diperuntukkan bagi Anda yang telah lulus S1 dan S2 dari semua jurusan/ fakultas dan beberapa jurusan/ fakultas khusus.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut, Anda perlu menuntaskan membaca artikel ini. Kami akan memberikan detail kebutuhan perusahaan dan persyaratan yang harus segera Anda penuhi. Sebab, pendaftaran lowongan kerja BUMN Bank BRI hanya buka hingga September 2021.

Sekilas tentang Bank BRI Tbk

BANK BRI

Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan salah satu bank milik pemerintah dan menjadi bank terbesar di Indonesia. BRI didirikan pada 16 Desember 1895 oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja di Purwokerto, Jawa Tengah.

Awal mula penamaan BRI adalah De Poerwokertosche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden  (Bank Bantuan dan Simpanan Milik Kaum Priyayi Purwokerto). Baru pada 1 Agustus 1992 berdasarkan UU Perbankan No 7 tahun 1992 dan Peraturan Pemerintah RI No 21 tahun 1992, status BRI menjadi perseoran terbatas dengan kepemilikan 100% di tangan Pemerintah RI.

Sementara, pada 2003, Pemerintah Indonesia memutuskan untuk menjual saham bank ini sebesar 30%. Yang kemudian beralih menjadi perusahaan publik yang bisa Anda kenal dengan nama resmi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Nama ini masih eksis hingga sekarang.

BRI selalu hadir memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Indonesia. Dengan tetap mempertahankan nilai-nilai utama perusahaan, seperti amanah, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, kolaboratif, bertanggung jawab, dan lain-lain.

BRI memberikan layanan dengan fokus pembiayannya pada segmen UMKM, BRI juga terus berinovasi dan mengembangkan produk dan jasa perbankannya di semua segmen bisnis. Ada beragam produk consumer banking dan layanan institusional untuk masyarakat perkotaan, ada layanan e-banking, dan masih banyak lainnya.

Baca juga:  Lowongan Kerja PT Sinar Sosro

Hingga sekarang sudah ada lebih dari 7.900 unit kerja yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Maka, sebagai perbankan yang memiliki asset terbanyak di Indonesia, tidak heran jika BRI selalu membukan lowongan pekerjaan untuk menjaring kandidat terbaik dalam mengembangkan bisnisnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Tri Adi Bersama (Anteraja) 2021

Syarat Mendaftar menjadi Karyawan BRI

Pada September 2021 ini, PT BRI Tbk membuka rekrutmen melalui BRILian Future Leader Program (BFLP). BFLP adalah sebuah program Management Trainee untuk Anda meniti karir di BRI Group. Anda akan di training menjadi ‘The Next calon Leader’, bukan karyawan biasa. Menurut laman resmi e-recruitment.bri.co.id, posisi lowongan kerja BUMN BRI yang tersedia untuk bulan September 2021 adalah General Staff dan IT Staff.

Syarat Umum Lowongan Kerja BUMN Bank BRI

  • Lulusan S1 atau S2 dari universitas terkemuka, yakni dengan akreditasi A
  • IPK minimal 3,00 (lulusan S1) dan IPK minimal 3,25 (lulusan S2)
  • Usia maksimal 25 tahun (lulusan S1 dan belum berulang tahun yang ke-26 pada 15 September 2021) dan usia maksimal 27 tahun (lulusan S2 dan belum berulang tahun yang ke-28 pada 15 September 2021)
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama proses seleksi dan diangkat sebagai Pekerja Tetap BRI Group
  • Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi
  • Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja kantor BRI Group
  • Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI Group apabila dinyatakan lolos sebagai peserta BFLP BRI

Syarat Khusus Lowongan Kerja BUMN Bank BRI:

Syarat lowongan kerja BUMN Bank BRI sebagai BFLP General adalah lulusan dari semua jurusan/ fakultas. Sementara syarat khusus lowongan kerja BUMN Bank BRI sebagai BFLP IT adalah lulusan dari jurusan/ fakultas berikut:

  • Teknik Elektro
  • Teknik Elektro Komunikasi
  • Teknik Informatika
  • Teknik Telekomunikasi
  • Sistem Informasi
  • Ilmu Komputer
  • Teknik Komputer
  • Teknik Jaringan
Baca juga:  4 Lowongan Kerja BUMN PT Indofarma 2022

Proses penjaringan kandidat terbaik yang dilakukan BRI adalah secara online. Jadi, Anda bisa memantau web BRI untuk mendaftar lowongan kerja BUMN Bank BRI dan mengikuti setiap informasi yang ada di link berikut: https://e-recruitment.bri.co.id.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Indofarma

Penempatan Posisi

lowongan kerja BUMN Bank BRI

Tunjukkan bakat hebat Anda dan raih segala mimpi Anda dengan berkarir bersama BRI Group. Setiap kali proses rekrutmen, BRI selalu banyak peminatnya. Oleh karena itu, Anda harus lebih berusaha untuk lolos. Jika Anda lolos seleksi, Anda akan ditempatkan di beberapa posisi berikut:

  1. PT BRI Tbk

Posisi: BFLP General dan BFLP IT

  1. PT BRI Agroniaga Tbk

Posisi: BFLP General dan BFLP IT

  1. PT BRI Asuransi Indonesia (BRINS)

Posisi: BFLP General dan BFLP IT

  1. BRI Ventura Investama (BRI Ventures)

Posisi: BFLP General

  1. Dana Pensiun BRI

Posisi: BFLP General

Melalui tawaran ini, BRI berupaya untuk mencari orang yang memang sesuai dengan kebutuhan BRI. Tentu saja, harapan dan minat para pencari kerja juga menjadi pertimbangan. Karena jika Anda sebagai pencari kerja memiliki hubungan baik dengan perusahaan, ketika lolos seleksi dan menjadi karyawan, suasana kerja dengan lingkungan supportif akan terjalin.

Hati-hati terhadap penipun informasi lowongan kerja BUMN Bank BRI, termasuk juga pada lowongan kerja BUMN Bank BRI kali ini, tanggal 1 hingga 15 September 2021. Sebab, sebagai bank BUMN terkemuka di Indonesia, BRI tidak pernah melakukan kerja sama dengan pihak travel atau lembaga manapun dalam proses rekrutmen. Begitu juga tidak memungut biaya sepeser pun dari Anda.

Perihal tanya jawab maupun crosscheck informasi yang Anda temukan di media sosial dan platform lain, Anda bisa menhubungi hotline Call BRI 14017/ 1500017 atau bisa juga langsung ke unit kerja BRI terdekat. Ini berguna untuk memastikan bahwa informasi tersebut benar adanya. Jadi, Anda tidak akan tertipu tentang infromasi lowongan kerja BUMN Bank BRI. Lebih baik memang selalu mencari informasi dari platform resmi BRI.

Bagikan:

Tinggalkan komentar