Cara Menghapus Akun Grab Driver secara Permanen

Hari ini sebagian besar masyarakat yang tinggal di kota-kota besar menggantungkan keperluannya pada aplikasi transportasi online seperti Grab. Di samping mudah dan cepat, Grab memiliki beragam fitur yang dapat melayani kebutuhan para customer selain transportasi. Terdapat fitur GrabBike, GrabCar, GrabTaxi, GrabExpress, Grab Food GrabHitch, dan sebagainya. Namun, keberadaan Grab yang tidak dapat menjangkau pelosok desa membuat sebagian merasa bahwa aplikasi ini menjadi tidak dibutuhkan dan ingin menghapusnya. Untuk Anda yang ingin tahu cara menghapus akun Grab driver karena satu dan lain hal, simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Alasan Menghapus Akun Grab Driver

Ingin pergi kemana saja tapi tidak ada yang antar? Order Grab. Sedang merasa lapar tapi malas masak atau keluar rumah? Order Grab. Pesan Grab kini telah menjelma menjadi sebuah kebutuhan masyarakat sekarang. Itulah mengapa banyak yang tertarik menjadi driver Grab. Di samping itu, layanan Grabpay juga bermanfaat untuk para penggunanya dalam melakukan transaksi pembayaran dengan cepat.

Sayangnya Grab tidak hadir di semua wilayah pelosok Indonesia. Grab hanya ada di kota-kota besar dan belum menjangkau hingga kawasan pedesaan. Selain itu, fitur top up untuk Grabpay cuma dapat digunakan di sebagian wilayah tidak mencapai pelosok-pelosok. Layanan Grab Express sendiri juga terhitung eksklusif dan hanya di sejumlah kota-kota besar saja. Mungkin alasan-alasan itulah yang membuat beberapa orang tidak ingin menggunakan aplikasi Grab lagi.

Hal yang Perlu Dipertimbangkan

Jika menghapus akun maka secara otomatis saldo maupun GrabRewards seperti poin, saldo OVO, hadiah atau lainnya akan hangus. Saat Anda ingin menggunakan atau mengaktifkan akun kembali maka poin, saldo OVO, atau hadiah yang belum dipakai tersebut tidak akan bisa dipakai lagi.

Baca juga:  Bisakah Daftar Grab Tanpa SKCK? Ini Jawabannya!

Selain tidak dapat menggunakan berbagai fitur dalam Grab lagi, semua saldo pada Grabpay atau GrabRewards juga hangus. Jika Anda memiliki poin yang banyak maka akan merugikan Anda saat menghapus akun. Anda juga harus membuat akun baru dan memverifikasi identitas Anda jika ingin menggunakan aplikasi Grab kembali. Hal ini dikarenakan akun lama Anda sudah tidak bisa digunakan lagi.

Apakah dengan mendaftar atau membuat akun baru saldo sebelumnya yang ada di Grabpay atau GrabRewards akan kembali? Tentu tidak. Saldo tersebut akan menjadi nol karena akun Anda yang lama telah dihapus permanen oleh pihak Grab. Setelah menghapus atau menonaktifkan akun Grab, semua akses akan ditutup oleh Grab jadi tidak akan ada yang bisa dilakukan lagi. Sekali hapus akun maka akan hilang permanen atau selamanya.

Oleh sebab itu, sebelum berencana menghapus akun pertimbangkanlah kerugian yang akan dapatkan. Jika Anda merasa tidak akan rugi atau menghapus mendatangkan banyak manfaat karena aplikasi Grab sudah tidak dipergunakan lagi untuk mencari nafkah.

Aplikasi yang tidak terpakai malah membuat space memori HP menjadi sempit. Jika demikian, informasi langkah-langkah cara menghapus akun Grab driver di bawah ini adalah yang Anda butuhkan.

Cara Menghapus Akun Grab Driver secara Permanen

Cara menghapus akun Grab sangat mudah dan cepat prosesnya, Anda dapat melakukannya melalui telepon seluler.

1. Membuka Aplikasi

Hal pertama yang dilakukan adalah membuka aplikasinya terlebih dahulu

2. Klik Menu Profil

Menu profil berada di sebelah kiri atas. Anda klik foto atau nama pada profil tersebut hingga muncul informasi profil lengkap Anda seperti nama, no. telp, email, dan sebagainya.

3. Membatalkan Tautan

Saat sudah muncul detail profil Grab Anda, langkah berikutnya adalah membatalkan tautan yang berasal dari Google, Facebook dan semua media sosial. Anda tinggal klik saja ‘Batalkan Tautan dari Google’, maka semua akan secara otomatis terhapus dan tidak akan terhubung lagi. Jika Anda merasa tidak menghubungkannya dengan beragam media sosial yang Anda miliki, maka langkah menghapus media sosial tidak perlu dilakukan.

Baca juga:  Sistem Gaji Grabbike 2018, Menguntungkan?

4. Menghapus Akun

Setelah tautan terhapus, lihat terus ke bawah maka akan ada pilihan menghapus akun. Anda klik saja ‘Hapus Akun’.

5. Mengkonfirmasi

Setelah klik ‘Hapus Akun’, Anda akan dimunculkan sebuah notifikasi berisi mengenai segala informasi pada kartu akan terhapus jika ingin keluar, kecuali jika ingin mengatur PIN. Karena Anda berniat untuk menghapus akun Grab permanen, maka klik pilihan ‘Hapus Akun’. Notif selanjutnya yang muncul adalah ‘Apakah Anda yakin ingin menghapus akun?  Batalkan/ Ya. Anda klik pilihan ‘Ya’.

6. Selesai

Akun Anda sudah dihapus oleh pihak Grab secara permanen, mudah sekali bukan? Setelah langkah-langkah di atas Anda ikuti sampai selesai, Anda akan dialihkan ke halaman pertama aplikasi. Anda langsung keluar aplikasi, dan lakukan uninstall.

7. Langkah Terakhir, Mengisi Formulir

Langkah yang terakhir adalah mengisi formulir pada official website Grab tentang penutupan akun. Anda langsung saja ke https://help.grab.com/passenger/id-id/115006119328-Saya-ingin-menonaktifkan-akun-Grab, gulirkan kursor ke bawah untuk menemukan formulir tersebut. Isilah sesuai data pada akun Grab Anda yang ingin dibatalkan.

Setelah selesai mengisi seluruh data seperti nama sesuai aplikasi, nomor telepon, email, lokasi penjemputan/ tujuan terakhir, jumlah saldo terakhir, jumlah poin, dan alasan, klik kirim.

Klik juga ‘Unsubscribe’ agar kedepannya Anda tidak lagi mendapat notifikasi melalui email seperti promo atau fitur-fitur terbaru yang diperkenalkan Grab.

Anda mungkin memiliki alasan pribadi kenapa ingin menghapus akun Grab Driver karena merasa tidak puas atau sudah memiliki pekerjaan lain yang lebih baik. Pastikan tidak ada saldo yang tertinggal di sana agar Anda tidak merugi. Demikian informasi tentang cara menghapus akun Grab driver yang sangat mudah dan tidak ribet sama sekali. Semoga membantu untuk Anda yang sedang mencari informasi terkait. Selamat mencoba!

Bagikan:

Tinggalkan komentar