Tabel Angsuran ACC Finance 2024

Astra Credit Companies menyediakan tabel angsuran ACC Finance untuk memudahkan fasilitas pinjaman. ACC sendiri merupakan salah satu penyedia layanan pembiayaan di Indonesia.

Produk yang ditawarkan pun beragam, mulai cicilan kendaraan sehari-hari seperti mobil baru dan bekas, hingga alat berat dan kredit multiguna lainnya.

Sesuai tujuan pembiayaan, besaran, metode, hingga tenor pengembalian dananya pun tersedia secara variatif. Anda bisa cek dalam tabel angsuran ACC Finance berikut sebelum benar-benar memutuskan menggunakannya. 

Fasilitas dan Produk ACC Finance

Berdiri tahun 1990, Astra Credit Companies awalnya hanya menyediakan layanan pembiayaan mobil dan alat berat saja. Namun, kini ACC Finance menawarkan berbagai produk pinjaman guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Pilihan produknya termasuk:

Pendanaan

Layanan pertama merupakan kredit multiguna yang bisa ditujukan untuk berbagai kebutuhan. Misalnya, biaya pendidikan, kesehatan, renovasi bangunan, hingga anggaran pernikahan. Pengajuan pendanaan bisa dilakukan dengan memberikan jaminan BPKB mobil.

Adapun penawaran plafonnya mencapai ratusan juta dengan tenor maksimal 3 tahun. Plusnya lagi, pendanaan ini termasuk kilat karena proses pencairan hanya membutuhkan 1×24 jam.

Prioritas dana

Jika pendanaan bisa diajukan oleh siapa saja, fasilitas prioritas dana ditujukan untuk pelanggan spesial dari ACC Finance. Kredit ini juga bersifat multiguna untuk berbagai kebutuhan.

Karena prioritas, terdapat kelebihan yang membedakan prioritas dana dengan pendanaan biasa. Termasuk fasilitas pendanaan jangka pendek dengan nominal mencapai Rp 30 juta. Opsi lainnya yakni top up pinjaman dengan tenor maksimal 3 tahun.

Kredit mobil baru dan bekas

Salah satu produk unggulan dari ACC Finance yakni kredit mobil tanpa BI checking baru dan bekas. Untuk mobil baru, tersedia suku bunga pinjaman mulai 12,06 persen per tahun dan tenor maksimal 60 bulan.

Baca juga:  Cara Menambah Pinjaman di Pegadaian Online dan Offline

Umumnya, pelanggan perlu menyiapkan setidaknya 20 persen dari biaya kendaraan untuk DP. Namun, angka tersebut bisa berkurang ketika tersedia promo.

Selain tersedia tabel angsuran ACC Finance mobil baru, juga tersedia untuk mobil bekas. Berbeda dengan produk baru, besaran pinjaman bisa disesuaikan dengan harga kendaraan. Pengajuannya pun cukup difasilitasi melalui situs resmi ACC Finance.

ACC syariah haji reguler

Bukan hanya konvensional, ACC Finance pun turut menyediakan layanan kredit syariah. Pinjaman khusus haji ini membantu nasabah memenuhi setoran awal pendaftaran haji sebesar Rp25 juta.

Tenor yang ditawarkan pun cukup panjang mulai 1 hingga 8 tahun. Pihak ACC Finance juga menawarkan pendampingan pendaftaran nomor haji sampai nasabah mendapatkan Nomor Porsi Haji dari kementerian terkait.

Pinjaman ACC Syariah lainnya

Memenuhi kebutuhan masyarakat, tersedia juga kredit dalam tabel angsuran ACC Finance bentuk syariah lainnya. Termasuk layanan pendanaan untuk kredit multiguna, hingga pinjaman untuk kredit mobil baru dan bekas.

Pada kredit multiguna, syaratnya pun sama yakni memberikan jaminan BPKB mobil. Opsi ini memiliki keuntungan yang sama layaknya versi konvensional. Namun, seluruh transaksi dilaksanakan dalam prinsip syariah.

Baca juga: Tabel Angsuran Adira Finance

Tabel angsuran ACC Finance 2024

Secara keseluruhan, bunga pinjaman ACC Finance berkisar antara 0-3,99 persen per bulan sesuai jumlah, uang muka, dan tenor pinjaman. Rata-rata per tahunnya mencapai 13,30 persen. Namun, besaran tersebut bisa bervariasi tergantung lama masa pinjam.

Meski demikian, ACC Finance tidak menerapkan biaya provisi dan administrasi per bulan. Dengan begitu, besaran cicilan tidak berubah dan tidak memberatkan nasabah.

Adapun tabel angsuran ACC Finance 2024 dibedakan berdasar jenis pinjamannya. Selain itu, jika produk yang dibeli merupakan kendaraan, maka menyesuaikan harga pasar mobil tersebut yang mungkin berbeda pada tiap daerah.

Baca juga:  Tabel Angsuran BKK 2024, Plafon Pinjaman Hingga 1 Milyar

Sebagai gambaran, berikut tabel angsuran ACC Finance dari beberapa produk yang bisa dijadikan bahan pertimbangan dalam menentukan tenor.

Tabel angsuran ACC Finance Multiguna

Plafon6 Bulan12 Bulan18 Bulan
Rp2.000.000Rp531.500Rp289.000Rp221.000
Rp2.500.000Rp674.000Rp342.000Rp260.000
Rp3.000.000Rp770.000Rp396.000Rp301.000
Rp3.500.000Rp882.000Rp460.000Rp347.000
Rp4.000.000Rp980.000Rp514.000Rp388.000
Rp4.500.000Rp1.007.800Rp569.000Rp429.000
Rp5.000.000Rp1.219.000Rp621.000Rp470.000
Rp5.500.000Rp1.316.000Rp675.000Rp511.000
Rp6.000.000Rp1.414.000Rp729.000Rp552.000
Rp6.500.000Rp1.511.000Rp783.500Rp592.500
Rp7.000.000Rp1.609.000Rp837.500Rp632.500
Rp7.500.000Rp1.705.000Rp895.000Rp676.000
Rp8.000.000Rp1.804.500Rp949.000Rp717.000
Rp8.500.000Rp1.900.500Rp1.003.000Rp757.000
Rp9.000.000Rp1.999.000Rp1.056.500Rp799.000
Rp9.500.000Rp2.095.000Rp1.111.000Rp838.500
Rp10.000.000Rp2.193.000Rp1.165.000Rp880.000
Rp10.500.000Rp2.289.000Rp1.219.000Rp920.000
Rp11.000.000Rp2.387.500Rp1.273.000Rp963.000
Rp11.500.000Rp2.484.000Rp1.327.000Rp1.002.500
Rp12.000.000Rp2.582.000Rp1.382.000Rp1.044.000
Rp12.500.000Rp2.680.000Rp1.435.000Rp1.084.000
Rp13.000.000Rp2.777.000Rp1.490.500Rp1.125.000
Rp13.500.000Rp2.874.000Rp1.544.000Rp1.166.000
Rp14.000.000Rp2.976.000Rp1.600.000Rp1.210.000
Rp14.500.000Rp3.072.000Rp1.655.000Rp1.250.000
Rp15.000.000Rp3.169.000Rp1.707.500Rp1.290.000

Baca juga: Pinjaman Online Tenor Panjang

Tabel Angsuran Mobil Baru ACC Finance

tabel angsuran ACC finance

Besaran harga mobil baru di atas berdasar pada dealer yang berada di kawasan Jakarta. Lokasi yang berbeda mungkin menawarkan besaran harga yang lebih bervariasi. Makxa dari itu, besaran cicilan juga down payment yang diajukan pun berbeda.

Baca juga: Pinjaman 500 Ribu Langsung Cair

Tabel Angsuran ACC Finance Mobil Bekas

tabel angsuran ACC finance

Sama seperti mobil baru, besaran angsuran pinjaman mobil bekas disesuaikan dengan harga serta lama tenor. Harga mobil yang tersedia mungkin berbeda pada setiap wilayah.

Tabel Angsuran Fasilitas Dana Jaminan Mobil

Plafon12 Bulan24 Bulan36 Bulan48 Bulan
Rp20.000.000Rp2.750.000Rp1.670.000Rp1.390.000Rp1.210.000
Rp25.000.000Rp3.250.000Rp1.930.000Rp1.580.000Rp1.360.000
Rp50.000.000Rp5.750.000Rp3.250.000Rp2.560.000Rp2.130.000
Rp75.000.000Rp8.250.000Rp4.570.000Rp3.530.000Rp2.900.000
Rp100.000.000Rp10.750.000Rp5.880.000Rp4.500.000Rp3.670.000
tabel angsuran acc finance

Besaran nominal pinjaman dan jumlah angsuran bisa berbeda. Tergantung pada jenis BPKB kendaraan yang menjadi jaminan serta tahun produksi mobil.

Baca juga:  Tabel Pinjaman BRI Untuk Karyawan Swasta 2024

Tabel Angsuran ACC Finance Syariah Haji

TenorAngsuran PertamaAngsuran Selanjutnya
12 bulanRp3.300.000Rp2.020.000
24 bulanRp3.300.000Rp1.100.000
36 bulanRp3.300.000Rp810.000
48 bulanRp3.300.000Rp670.000
60 bulanRp3.300.000Rp600.000
72 bulanRp3.300.000Rp550.000
84 bulanRp3.300.000Rp530.000
96 bulanRp3.300.000Rp500.000

Jumlah dana yang diberikan pada pengajuan Syariah Haji adalah sebesar Rp25 juta. Angka tersebut menyesuaikan ketentuan kementerian terkait.

Baca juga: Pinjaman Leasing Tanpa BI Checking

Syarat pengajuan ACC Finance

Selain tabel angsuran ACC Finance, terdapat poin aturan yang juga wajib diketahui. Syarat dan ketentuan berikut juga harus dipenuhi bagi setiap calon nasabah.

Syarat ini berlaku bagi nasabah individual dan beberapa poin untuk nasabah atas nama lembaga, yakni:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Pendapatan minimal Rp3 juta
  • Berusia 21 – 60 saat pelunasan
  • Bersedia dihubungi telemarketing untuk verifikasi data
  • Bersedia mengikuti prosedur dan ketentuan ACC Finance
  • Bukan karyawan atau anggota keluarga karyawan ACC Finance.
  • Salinan atau fotokopi data diri
  • Slip gaji asli
  • Fotokopi NPWP 
  • Fotokopi aktivitas rekening tabungan 3 bulan terakhir
  • Fotokopi SIUP dan TDP untuk badan usaha dan pengusaha
  • Fotokopi izin praktik untuk profesional
  • Fotokopi akta pendirian atau perubahan untuk badan usaha.

Untuk informasi lebih lengkapnya, Anda bisa langsung menghubungi customer service ACC Finance. Layanan ini bisa diakses melalui situs maupun telepon resmi perusahaan terkait.

Bagikan: