2 Cara Melamar Kerja di Alfamart, Mudah Banget Loh!

Alfamart salah satu minimarket yang sedang booming sekarang ini. Minimarket satu ini yang menjual berbagai kebutuhan sehari-hari mulai dari kebutuhan primer hingga kebutuhan skunder. Setiap tahunnya Alfamart pasti membuka gerai baru di beberapa kota yang ada di Indonesia.

Sehingga hampir per setiap tahun juga Alfamart membuka lowongan pekerjaan. Jangan salah! Masyarakat justru sangat antusias dengan lowongan pekerjaan ini. Oleh karena itu, banyak mereka yang berbondong-bondong untuk melamar pekerjaan.

Lowongan pekerjaan yang biasanya dibuka oleh Alfamart adalah Management Trainee, IT Programmer, Compensation & Benefit Coordinator, Compensation & Benefit Administrator, Accounting/Finance, Sekretaris Direktur, Crew Store Alfamart, Learning Design Specialist, Merchandising Support. Namun pihak Alfamart sering kali membuka lowongan pekerjaan di bagian kasir, pramuniaga, dan gudang. Tertarik bukan?

Tak hanya itu saja, pegawai Alfamart juga memiliki prospek kerja yang bagus untuk masa depan. Mengenai ini, kerja yang bagus beracuan pada kemampuan dan skill serta sikap profesionalsime. So, infokerjakuu akan membahas cara melamar pekerjaan di Alfamart secara offline maupun online. Simak terus penjelasannya lebih lanjut.

Tips Melamar Kerja di Alfamart secara Online

Dalam melamar kerja sebagai staff atau karyawan Alfamart tentu bergantung pada informasi yang anda terima atau anda dapatkan tentang lowongan pekerjaan tersebut.

Seperti jika anda mendapatkan info lowongan pekerjaan staff alfamart melalui instagram atau facebook, biasanya lowongan pekerjaan yang ada di media sosial seperti ini disajikan dalam bentuk gambar dengan keterangan lowongan yang dibutuhkan dan tempat serta waktu untuk menyerahkan lamaran pekerjaan tersebut.

Tetapi dalam artikel ini langkah-langkah yang akan kita bahas adalah bagaimana cara melamar kerja online alfamart dengan mengirimkan berkas lamaran secara online, berikut cara melamar kerja online alfamart :

1. Mencari Infomasi Lowongan Pekerjaan

Cari informasi lowongan pekerjaan melalui website dan pilih posisi serta syarat yang sekiranya anda memenuhinya. Dalam hal ini tentu anda memahami posisi yang anda inginkan misalnya anda harus bisa mengemudi mobil untuk menjadi staff driver gudang yang mengantarkan barang atau produk alfamart dari gudang ke toko cabang yang ditentukan.

Baca juga:  Perbandingan Gaji Kasir Indomaret, Alfamart dan Alfamidi

Jangan sampai anda melamar kerja di posisi tersebut tetapi anda masih belum memiliki kemampuan untuk menjalankan pekerjaan tersebut.

2. Cek Posisi yang Ditawarkan

Biasanya beberapa lamaran pekerjaan menawarkan posisi yang sesuai dengan kemampuan anda atau bahkan sebaliknya. Maka dari itu identifikasi terlebih dahulu posisi yang ditawarkan oleh Alfamart. Seringkali waralaba ini menawarkan beberapa posisi seperti: kasir, pergudangan, dan pramuniaga. Namun jangan berkecil hati, Alfamart juga sering membuka lowongan pekerjaan lainnya.

3. Mencari Informasi Lowongan Pekerjaan di Alfamart

1. Buka perambah internet seperti google chrome ataupun mozilla firefox dan tuliskan ‘lowongan pekerjaan alfamart’ di tabel pencarian seperti gambar di bawah ini.

cara melamar kerja alfamart

Begitu diketik maka tekan tombol search akan muncul berbagai lowongan kerja Alfamart di berbagai daerah. Lalu anda bisa akan diarahkan ke sebuah halaman seperti gambar nomor 2.

cara melamar kerja alfamart

Setelah itu anda arahkan kursor ke bawah dan bisa klik dua website yang menyediakan lowongan pekerjaan di alfamart seperti gambar di bawah ini maka anda akan diarahkan ke website tersebut.

cara melamar kerja alfamart

2. Dalam hal ini saya klik website indeed yang menerima lowongan pekerjaan, lalu pilih posisi yang anda inginkan dan klik lamar lewat situs perusahaan.

cara melamar kerja alfamart

Maka anda akan diarahkan ke halaman perusahaan seperti gambar di bawah ini. Dilaman ini anda akan ditunjukkan persyaratan lengkap yang dibutuhkan untuk melamar pekerjaan.

Baca juga: Perbandingan Gaji Karyawan Alfamart vs Indomaret

Cara Melamar Pekerjaan di Alfamart secara Offline

Cara melamar pekerjaan di Alfamart yang pertama adalah secara offline. Cara yang dimaksud adalah dengan mengantarkan langsung berkas persyaratan ke kantor Alfamart atau mengirimkannya melalui kantor pos.

Nah berikut ini berkas lamaran yang perlu disiapkan oleh pelamar pekerjaan:

  1. Surat Lamaran Kerja
  2. Daftar Riwayat Hidup (CV)
  3. Pas photo terbaru 4×6 dan 3×4 sebanyak 3 lembar
  4. Fotocopy KTP
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Ijazah dan transkrip nilai
  7. Fotocopy kartu tanda pencari kerja atau kartu kuning
  8. Surat Keterangan Sehat dari dokter
Baca juga:  Rasanya Pertama Kali Jadi Estimator Bangunan, Ini Pengalaman Kerjaku!

Tak hanya persyaratan administrasi/berkas, ada pula persyaratan secara fisik. Berikut ini persyaratan fisik yang ditentukan oleh pihak Alfamart:

  • Pria atau Wanita
  • Berbadan sehat
  • Tidak bertato dan tidak bertindik
  • Boleh berkacamata
  • Umur maksimal 25 tahun ( untuk lulusan SMK sederajat )
  • Tidak pernah terlibat masalah dengan kepolisian
  • Tinggi badan bebas
  • Usian minimal 18 tahun
  • Lulusan minimal SMA sederajat

Setelah selesai menyiapkan persyaratan yang ditentukan. Anda harus mengirimkan berkas melalui kantor pos  ke Kantor Alfamart yang membuka lowongan pekerjaan atau dapat mengantarkan secara langsung jika kantor berjarak dekat dengan rumah anda.

Baca juga: Perbandingan Gaji Kasir Indomaret, Alfamart dan Alfamidi

Cara Melamar Pekerjaan di Alfamart secara Online

Seiring perkembangan zaman yang mengarah ke industri 4.0, dimana semua hal dibuat mudah dengan adanya teknologi berbasis online. Sehingga banyak kegiatan yang dapat dilakukan secara online. Seperti melamar pekerjaan. Pihak Alfamart juga tak luput dari hal ini, tak hanya menyediakan lowongan kerja secara offline namun juga secara online.

Nah, anda dapat mendaftar pekerjaan di Alfamart melalui website recruitment.alfamartku.co.id  yang dapat anda temukan di beberapa jaringan. Jika anda masih bingung bagaimana mendaftar secara online, berikut penjelasannya lebih lanjut:

1. Buka situs Recruitment Alfamart

cara melamar kerja di alfamart

Perama kunjungi situs recruitment resmi dari Alfamart disini, kemudian klik Sign Up.

2. Isi form pengisian data pelamar

kemudian akan tertera halaman seperti gambar dibawah ini. Anda usahakan mengisi semua data yang ada.

cara melamar kerja alfamart
Gambar data pelamar bagian 1
cara melamar kerja alfamart
Gambar data pelamar bagian 2
cara melamar kerja alfamart
Gambar data pelamar bagian 3
cara melamar kerja alfamart
Gambar data pelamar bagian 4
cara melamar kerja alfamart

2. Klik tombol sumbit

Diakhir laman jangan sampai lupa klik tombol sumbit. Tombol ini berfungsi untuk menyimpan data yang telah anda isi, seperti gambar diatas.

cara melamar kerja alfamart

3. Lengkapi form lainnya

Langkah selanjutnya anda dapat mengisi bagian riwayat pendidikan, keterampilan, pengalaman, data keluarga dan penyakit, form pernyataan, kelengkapan berkas, dan sosial media.

  • Riwayat pendidikan adalah pendidikan yang pernah anda jalani sebelumnya. Mulai dari Sekolah Dasar hingga pendidikan terakhir. Namun jika anda menjalani home scholling, anda dapat menulisnya di keterangan.
  • Keterampilan yang dimaksud adalah keterampilan atau keahlian lain yang anda miliki seperti dapat menggunakan Ms. Office atau beberapa software lainnya.
  • Pengalaman yang dimaksud seperti pengalaman kerja yang sebelum anda melamar pekerjaan di Alfamart. Namun jika anda baru lulus maka dapat ditulis dibagian keterangan.
  • Data keluarga dan penyakit adalah mengisi data keluarga anda sesuai dengan kartu keluarga dan penyakit yang pernah diderita sebelumnya atau hingga sekarang. Biasanya penyakit yang ringan masih dapat ditoleransi oleh pihak Alfamart seperti Tipes, demam berdarah, alergi, maag, dan penyakit ringan lainnya.
  • Form pernyataan yang dimaksud kerjasama antar pegawai dan pihak Alfamart, biasanya pihak alfamart akan meminta pernyataan khusus jika anda diterima kerja.
  • Kelengkapan berkas yang dimaksud disini adalah anda melakukan scan pada berkas persyaratan administrasi kemudian mengunggahnya sesuai dengan yang tertera di laman. Nah untuk berkas persyaratan administrasi sama dengan berkas administasi pendaftaran pekerjaan secara online. Bedanya anda hanya mengunggah scan berkas tanpa mengirimkannya ke kantor pusat alfamart.
  • Sedangkan sosial media berisi tentang sosial media yang anda miliki.
Baca juga:  Pengalaman Kerja Sebagai Kasir Alfamart, Segini Gajinya

Itulah beberapa cara melamar kerja alfamart yang benar lengkap dengan gambar prosedurnya, tentu anda dapat mengikuti langkah-langkah di atas dengan mudah, selamat mencoba dan semoga anda cepat menerima pesan panggilan kerja alfamart yang anda inginkan.

Bagikan: