Shopee Pinjam Tidak Muncul? ini Solusi dan Penyebabnya

Selain paylater, Shopee juga menyediakan fasilitas pinjam dana. Anda dapat menemukan fitur ini pada profil di aplikasi Shopee.

Namun, beberapa pengguna mendapati layanan Shopee pinjam tidak muncul. Bukan tanpa alasan, terdapat kondisi yang menyebabkan pinjaman dari platform e-commerce ini tidak tersedia.

Bekerja sama dengan PT Lentera Dana Nusantara, Shopee menyediakan fitur pengajuan pinjam dana berbunga dengan sistem bayar cicil. Penawaran tenor pinjaman mulai 2, 3, 6, hingga 12 bulan. 

Untuk menikmati fasilitas ini, terlebih dahulu Anda harus mengaktifkan Shopee pinjam. Namun, jika fitur Shopee pinjam belum ada di aplikasi Anda, ketahui penyebab dan solusinya di bawah ini.

Penyebab Shopee Pinjam Tidak Muncul

Walaupun penjual dan pembeli dapat mengajukan pinjaman, nyatanya tidak semua pengguna dapat menikmati fasilitas ini. Penyebab Shopee pinjam tidak terdapat pada beberapa akun di antaranya:

1. Akun Baru Kurang dari 3 Bulan

Serupa dengan Shopee Paylater, Shopee pinjam juga memiliki kriteria khusus terkait usia akun. Setidaknya akun yang bisa mendapatkan fitur Shopee pinjam haruslah berusia lebih dari tiga bulan.

Dengan demikian, Anda perlu menunggu sembari melakukan transaksi supaya dapat menikmati layanan Shopee Pinjam.

2. Riwayat Transaksi Aktif

Untuk mendapatkan fasilitas Shopee Pinjam pengguna harus melakukan transaksi secara rutin. Dengan melakukan transaksi, Anda juga mengumpulkan review atas akun Shopee Anda.

Pengguna Shopee yang telah mendapatkan loyalty akan lebih mudah mendapatkan kepercayaan Shopee pinjam. 

3. Belum Verifikasi Akun Shopee

Selain usia dan loyalitas akun, pengguna perlu melakukan verifikasi untuk mendapat kepercayaan Shopee. Anda perlu melengkapi identitas diri serta mengisi kode OTP untuk menunjukkan bahwa akun aktif dan benar.

Baca juga:  Apakah Pinjol Legal Sebar Data? Begini Penjelasan Hukumnya

4. Belum Update Versi Aplikasi Shopee

Selain memperbaiki bug, pembaharuan juga berfungsi menyematkan fitur yang sebelumnya tidak ada. Salah satu penyebab yang memungkinkan menu Spinjam tidak muncul adalah aplikasi yang lawas. 

5. Berada di Lokasi yang Belum Terjangkau 

Berbeda dengan pengiriman yang bisa dilakukan ke mana saja, Shopee pinjam terbatas pada area. Apabila Anda berada di daerah yang belum terjangkau, maka fitur Shopee pinjam otomatis tidak tersedia.

Hal ini bertujuan untuk mempermudah field collection untuk menagih pengguna yang menunggak pembayaran.

6. Akun Shopee sedang Masa Moderasi

Apabila pernah melakukan aktivitas mencurigakan atau menyalahi kebijakan, maka kemungkinan besar akun akan dibatasi.

Pembatasan atau masa moderasi ini menyebabkan akun mendapat penalti. Dengan demikian, beberapa fitur Shopee tidak bisa Anda nikmati termasuk Shopee pinjam.

Cara Mengatasi Shopee Pinjam Tidak Muncul

Sayangnya, tidak terdapat panduan khusus dari Shopee untuk mengatasi problem ini. Solusi yang tersedia hanya berdasar pada jawaban kenapa spinjam tidak muncul.

Meski demikian, cara berikut bisa Anda coba untuk memunculkan fitur Shopee pinjam pada aplikasi. 

1. Lakukan transaksi rutin pada aplikasi Shopee

Shopee pinjam tidak muncul

Menjawab persoalan kredibilitas dan review pengguna, maka Anda perlu aktif bertransaksi. Rekam jejak yang bagus akan meningkatkan kepercayaan Shopee pada akun Anda. Pun jumlah transaksi tertentu akan meningkatkan jenis loyalty pengguna. 

Adanya pencapaian loyalty baik silver, gold, hingga platinum membuka peluang untuk Shopee memberikan fitur-fitur yang semakin beragam. Termasuk di antaranya Shopee Pinjam ataupun Shopee pay later

2. Lengkapi identitas diri dan lakukan verifikasi

Shopee pinjam tidak muncul

Saat membuat akun Shopee, Anda akan diminta mengisi data diri. Meliputi nama lengkap, username, nomor ponsel aktif, juga alamat email.

Mengisi seluruh identitas akan meningkatkan kepercayaan akun. Jika sudah, maka kemungkinan mendapatkan fitur Shopee pinjam akan lebih mudah.

Baca juga:  Pengalaman Telat Bayar Shopee Pinjam, DC Tidak ke Rumah

Pun akun Shopee memerlukan verifikasi guna menunjukkan kebenaran identitas. Hal ini juga bermanfaat untuk melacak keaktifan pengguna.

Penuhi langkah verifikasi dengan memasukkan enam digit angka kode OTP yang Anda dapatkan melalui alamat email atau nomor ponsel aktif. 

3. Tidak memiliki pinjaman lain dan riwayat kredit lancar

Sebelum memberikan layanan, Shopee terlebih dahulu mengevaluasi apakah pengguna memenuhi syarat berlaku. Walaupun memanfaatkan platform berbeda, riwayat pengajuan pinjaman dana akan terekam pada database khusus.

Hal ini dapat menjadi pertimbangan mengapa fitur Shopee pinjam tidak tersedia pada akun Anda.   

Selain itu, riwayat kredit juga menentukan kredibilitas akun. Jika terdapat catatan galbay atau gagal bayar, besar kemungkinan Shopee tidak menghadirkan fitur pinjam dana. Pun berlaku apabila Anda pernah menunggak lama dari masa bayar.

Baca juga: Penyebab Shopee PayLater Tidak Muncul

4. Pastikan tidak melanggar syarat dan ketentuan Shopee

Pengguna yang melakukan pelanggaran dapat menyebabkan akun dimoderasi. Indikator penyebab akun dibatasi yakni sering membatalkan pesanan, melakukan fake order, hingga login akun di lebih dari satu perangkat. 

Agar terhindar dari kemungkinan terbatasnya akun, maka hindari melakukan aktivitas mencurigakan. Dengan demikian, Shopee akan menganggap akun terpercaya untuk menggunakan layanan Shopee pinjam. 

5. Perbarui aplikasi Shopee 

Shopee pinjam tidak muncul

Mengatasi kemungkinan sebab fitur Shopee pinjam tidak muncul yakni dengan memperbarui aplikasi. Cukup buka toko aplikasi pada ponsel dan cari aplikasi Shopee. Klik update dan tunggu aplikasi menjadi versi terbaru.

Ada kalanya meski telah melakukan upaya di atas, tetap saja fitur Shopee pinjam tidak muncul. Hal ini dapat berkaitan dengan ketentuan Shopee yang hanya memberikan layanan pada pengguna terpilih. Jika terjadi demikian, Anda dapat menghubungi call center Shopee di nomor 1500702. 

Bagikan:

Tinggalkan komentar