Gaji Jasa Marga 2024 : Syarat, Jenjang Karir, & Cara Lamar

Jalan tol sebagai sarana dan prasarana bertransportasi jalur darat, patut mandapat acungan jempol. Melalui jalan tol, berkendara bisa lebih cepat, praktis, bebas hambatan, dan memberikan manfaat tinggi bagi para penggunanya daripada jalan umum biasa, bukan tol.

Tahukah Anda atas peran siapa manfaat tinggi tersebut bisa dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat pengguna jalan tol ini? Ya, benar, atas peran Jasa Marga selaku Perseroan pertama yang berfungsi sebagai perusahaan pengembang sekaligus operator jalan tol.

Tentunya, semakin banyak jalan tol di Indonesia, semakin banyak pula menyerap tenaga kerja setiap tahunnya.

Gaji Jasa Marga Semua Jabatan

karyawan jasa marga

Banyak informasi yang mesti pelamar kerja tahu ketika melamar kerja ke suatu instansi, katakan saja contohnya adalah perusahaan JSMR (Jasa Marga) ini.

Salah satu informasinya adalah perihal rata-rata standar gaji jasa marga. Tujuannya, agar Anda tahu dan bisa memprediksi pengajuan gaji jasa marga ketika lolos ke tahap interview kerja. Berikut daftar gaji karyawan Jasa Marga per bulan berdasarkan jabatannya.

  1. Direktur Utama Rp143.000.000
  2. Anggota Direksi Rp129.800.000
  3. Manager Rp7.700.000 – Rp22.000.000
  4. Assistant Manager Rp8.250.000
  5. Senior Supervisor Rp12.100.000 – Rp14.300.000
  6. Pelayanan Profesional Rp12.100.000 – Rp14.300.000
  7. Manajemen Rp7.700.000 – Rp22.000.000
  8. Managerial Rp9.900.000 – Rp12.100.000
  9. Rescue & Paramedics Rp9.900.000 – Rp22.000.000
  10. Senior Staff Rp7.700.000 – Rp9.900.000
  11. Pelayanan Pelanggan Rp5.500.000 – Rp8.250.000
  12. Administrasi Rp5.500.000 – Rp8.250.000
  13. Pengawas Rp5.500.000 – Rp7.700.000
  14. Ticketing Staff Rp5.500.000 – Rp8.250.000
  15. Management Trainee Rp4.400.000 – Rp6.600.000
  16. Staff Pratama Rp3.850.000 – Rp5.500.000
  17. Staff Rp1.980.000 – Rp5.500.000
  18. Toll Collector Rp2.200.000 – Rp3.300.000
  19. Lainnya Rp1.980.000 – Rp12.100.000.

Baca Juga: Gaji Karyawan Jasa Raharja

Ingat, gaji jasa marga di atas tidak bisa dijadikan patokan saklek, hanya perkiraan atau rata-rata saja. Lebih kurangnya seperti itu. Penerimaan gaji jasa marga tergantung dari latar belakang pendidikan, pengalaman kerja dan menduduki jabatan tertentu ketika diterima bekerja.

Baca juga:  Besaran Gaji Advokat Berdasarkan Firma dan Pengalaman Kerja

Semakin Anda menduduki jabatan tinggi, gaji sekaligus tanggung jawab yang diemban juga akan semakin tinggi, begitupun sebaliknya.

Pun jangan khawatir, sebagai lulusan baru dan belum memiliki pengalaman kerja, umumnya selalu ada lowongan kerja di perusahaan berplat merah, Jasa Marga ini.

Serta rata-rata, seorang fresh graduate bisa mengantongi 6 hingga 7 juta perbulannya. Lumayan tinggi, kan? Apalagi jika memiliki kompetensi lebih daripada fresh graduate lain, maka kemungkinan menawarkan gaji tinggi juga akan berhasil Anda dapat, loh.

Ketika sudah menjadi pegawai tetap, biasanya selain memperoleh gaji pokok, juga akan memperoleh gaji insentif. Seperti THR, perumahan baru, atau tantiem (insentif kinerja) lainnya.

Baca juga: Gaji Karyawan Krakatau Steel

Jenjang Karir dan Fasilitas Karyawan PT Jasa Marga

Bedanya JSMR dengan perusahaan lain adalah JSMR termasuk perusahaan berplat merah (BUMN). Sebagai salah satu perusahaan berplat merah, pastinya jenjang karirnya akan bagus.

Tak ayal, setiap kali open recruitment pegawai berlangsung, bejibun peminat berlomba-lomba mendaftar dan mempersiapkan segalanya dengan baik. Impiannya, karir mulus, gaji tinggi, dan masa depan cerah.

Selain itu, Anda akan memperoleh :

Asuransi Beserta Tunjangan

Asuransi sangat dibutuhkan oleh semua pegawai apabila ingin selalu merasa secure. Dengan asuransi, bekerja pun akan nyaman, sehingga produktivitas bisa meningkat.

Tenang saja, asuransi ini, khususnya asuransi kesehatan tidak hanya bisa Anda nikmati seorang diri, melainkan juga seluruh anggota keluarga Anda (apabila sudah menikah) dapat menikmatinya.

Serta, Tunjangan Hari Raya atau gaji ke-13 & 14 akan sangat dinanti oleh para pegawainya. Inilah yang membedakan perusahaan BUMN, termasuk JSMR dengan perusahaan non BUMN.

Pun jika harus menjalankan tugas dinas, baik di dalam negeri maupun luar negeri, semua biaya sudah ditanggung perusahaan. Mau juga?

Oh iya, jika ingin memiliki rumah, perusahaan JSMR ini bisa saja memberikan tunjangan perumahan, loh. Terlebih ketika posisi jabatan Anda sudah setingkat direktur atau anggota direksi, tunjangan perumahan akan diberikan.

Baca juga:  Segini Gaji Fotografer Pemula dan Berpengalaman di Indonesia

Jaminan Hari Tua

Bekerja saat usia masih muda, hasilnya bisa untuk menikmati hidup saat usia tua nanti. Siapa yang tidak menginginkannya. Dengan Anda bekerja di perusahaan ini, jaminan hari tua bisa Anda dapatkan. Baik pesangon maupun tunjangan pensiun.

Serta, tidak perlu khawatir perusahaan akan bangkrut, karena penyertaan modal Jasa Marga beda dengan perusahaan swasta.

Fasilitas Perlindungan Hukum

Fasilitas perlindungan hukum dari perusahaan dikhususkan untuk posisi tertentu. Misalnya setingkat anggota Direksi, Dewan Pengawas, serta Dewan Komisaris apabila terjadi tindakan untuk dan atas nama jabatannya dan berkaitan dengan tujuan sekaligus maksud sekaligus kegiatan usaha perusahaan. Asalkan, yang bersangkutan tidak bersalah saat perkara di pengadilan.

Melanjutkan Pendidikan

Tidak jarang, banyak pekerja menginginkan studi lebih lanjut, baik S2 atau S3. Maka, kesempatan bagus jika bisa bekerja di salah satu perusahaan BUMN, katakan saja JSMR dan masih menginginkan studi lebih lanjut.

Beasiswa pendidikan akan didapat, tanpa mengeluarkan uang sepeser pun. Ingat, biasanya harus lolos tes terlebih dahulu.

Baca juga: Gaji Karyawan PT ANTAM

Cara Mendaftar & Lowongan Kerja di PT Jasa Marga

no telpon jasa marga

Khusus lowongan kerja pada 2024 ini, Anda bisa pantau situs jasamarga.com atau media sosialnya, misalnya link instagram berikut ini.

Atau bisa juga mencari informasi ke situs lowongan kerja yang ada di internet, sudah banyak sekali situs yang akan membagikan informasi lowongan pekerjaan terbaru 2024. Bisa lolos di perusahaan pusat, bagus. Tetapi, di anak perusahaannya juga bagus.

Nah, untuk cara mendaftarnya, secara umum sama seperti mendaftar kerja pada perusahaan lain. Adalah mengirimkan CV ke alamat yang dituju (website resmi JSMR) dengan menyertakan beberapa syarat umum untuk diunggah ke websitenya. Berikut beberapa syarat umumnya :

  • KTP
  • Ijazah (harus sesuai dengan ketentuan dan jabatan yang saat itu dibutuhkan oleh kantor)
  • Maksimal berusia 25 tahun
  • Minimal IPK adalah 2,75
  • Sehat rohani dan jasmani
  • Laki-laki memiliki tinggi badan minimal 160 cm
  • Perempuan memiliki tinggi badan minimal 155 cm
  • Mampu berbahasa Inggris secara lancar, baik lisan maupun tulisan
  • Dan persyaratan lain yang dibutuhkan sesuai kualifikasi jabatan yang akan diisi
  • Pas foto berbentuk soft file.

Jangan sampai ketinggalan informasi, ya! Update selalu dan selamat berjuang. Kemudian muncul pertanyaan, bagaimana nasib pegawai JSMR dengan adanya E-Toll?

Baca juga:  Gaji Karyawan Lazada 2024, Posisi Magang hingga Manajer

Oke bahasan berikut ini semoga bisa menambah insight tersendiri untuk terus optimis memperjuangkan impian menjadi pegawai perusahaan jalan tol ini.

Nasib Pegawai Jasa Marga Dengan adanya E-Toll

Tidak dapat dipungkiri, di era 4.0 segala macam pekerjaan mulai bergeser ke pemanfaatan teknologi dan mengurangi sumber daya manusia.

Apa boleh buat memang itu faktanya. Jika tidak turut menerapkan juga akan semakin tertinggal, kan? Dan, khusus pegawai jalan tol ini, penggunaan e-toll juga sudah berlaku sejak Oktober 2017 lalu.

Nasib para pegawainya tidak di PHK begitu saja. Menurut manajemen disana, dengan disrupsi tenaga kerja, Jasa Marga telah menawarkan program Alife, baik sebelum dan sesudah penerapan. Program dari Alife ini antara lain:

  1. Pegawainya pindah menjadi staf di kantor pusat
  2. Pindah menjadi staf di kantor cabang
  3. Menjadi pegawai di anak usaha
  4. Menjadi wiraswasta di rest area toll
  5. Pensiun dini.

Untuk calon pegawai, segera persiapkan kompetensi sebaik mungkin jika tidak ingin kalah saing dengan penerapan e-toll ini. Tetap optimis, karena bagaimanapun, keahlian atau kompetensi bisa dikembangkan, asal mau! Jadikan rata-rata gaji Jasa Marga di atas sebagai motivasinya. Semoga berhasil menjadi pegawai di perusahaan berplat merah ini, ya!

Bagikan:

Tinggalkan komentar