2 Cara Top Up DANA Pakai Akulaku Paylater

Apakah ada cara top up DANA selain Alfamart? Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan, misalnya melalui jasa top up DANA atau bahkan melalui marketplace dengan menggunakan limit Paylater yang tersedia.

Apakah top up DANA bisa pakai Akulaku Paylater? Jawabannya, ya. Meski bukan jalur resmi, Anda tetap bisa mencairkan atau top up DANA pakai Akulaku Paylater. Lalu, bagaimana cara mencairkan DANA Akulaku Paylater?

Dengan melakukan top up DANA pakai limit Akulaku anda bisa mengisi saldo namun membayarnya di kemudian hari.

Dengan memanfaatkan limit Paylater Akulaku anda juga bisa memperoleh pinjaman saldo DANA dengan bunga Akulaku yang lebih rendah dibanding pinjaman tunai.

Syarat agar Bisa Top Up DANA Pakai Akulaku Paylater

Sebelum membahas cara top up DANA pakai Akulaku Paylater, ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan. Apa saja itu? Berikut ini beberapa hal yang harus ada sebelum top up DANA pakai Akulaku Paylater.

  • Akun Akulaku aktif dan tidak ditangguhkan
  • Akun Akulaku yang digunakan harus memiliki limit Paylater aktif yang mencukupi untuk top up DANA
  • Memiliki akun Bukalapak
  • Membayar fee top up sebesar 3% – 5%
  • Membaca deskripsi produk top up DANA dengan teliti dan mengikuti prosedur yang ditentukan.

Sebenarnya, Akulaku sudah menyediakan fitur top up e-wallet seperti DANA. Tapi, fitur tersebut tidak mendukung top up e-wallet pakai Akulaku Paylater. Oleh karena itu, diperlukan aplikasi ke 3 untuk top up DANA pakai Akulaku Paylater.

Anda bisa menggunakan marketplace yang bekerjasama dengan Akulaku seperti Bukalapak, Shopee, Lazada, dan lain sebagainya. Cara ini biasa juga disebut dengan gestun Akulaku.

Cara Pertama: Top Up DANA Langsung di Aplikasi Akulaku

Pada versti terbaru Akulaku sudah bisa melakukan top up e-wallet secara langsung tanpa pihak ketiga. Cara ini lebih mudah dan murah karena tidak harus membayar fee untuk penyedia jasa top up

Baca juga:  Cara Login DANA Tanpa Kode OTP dan Verifikasi Wajah

Top up e-wallet melalui Akulaku hanya dibebankan biaya admin sebesar Rp 3.500 dan bunga sesuai tenor yang dipilih. Berikut cara Top Up DANA menggunakan limit Akulaku Paylater:

  1. Pastikan Aplikasi Akulaku yang terinstall adalah versi terbaru
  2. Buka aplikasi Akulaku, lalu pilih menu Top Up dan Tagihan
  3. Scroll ke bawah, cari dan pilih menu E-wallettop up dana pakai akulaku
  4. Masukkan nomor yang terdaftar pada akun DANA, kemudian pilih operator DANA
  5. Pilih nominal top up yang diinginkan, mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 1 juta
  6. Aktifkan pembayaran menggunakan limit paylater, kemudian klik bayar. Dengan begitu limit Akulaku akan berpindah ke akun DANA.top up dana

Perlu diingat top up DANA menggunakan Akulaku Paylater bersifat pinjaman atau utang. Jangan lupa untuk melunasi tagihan untuk menghindari denda telat bayar Akulaku dan gunakan untuk kebutuhan produktif saja.

Cara Kedua: Top Up DANA Pakai Akulaku lewat Marketplace

Limit paylater tidak bisa digunakan untuk top up DANA? Berikut alternatif cara yang bisa Anda ikuti untuk top up DANA pakai Akulaku Paylater melalui marketplace Bukalapak:

1. Buka Aplikasi Marketplace Partner Akulaku

Tahap pertama top up DANA pakai Akulaku Paylater adalah membuka aplikasi marketplace yang bekerja sama dengan Akulaku, seperti Bukalapak/Blibli/Shopee.

Pastikan Anda telah memiliki akun aktif di salah satu marketplace diatas dan bisa digunakan untuk bertransaksi.

2. Cari Toko Penyedia Top Up DANA

Tahap kedua dari cara top UP DANA pakai Akulaku Paylater adalah mencari toko yang menyediakan jasa top up DANA.

Cara Top Up DANA Pakai Akulaku Paylater

Anda bisa mencoba memasukkan beberapa kata kunci seperti “E Money”, “Saldo DANA”, “Isi Apa Saja”, “Saldo Dompet” dan sejenisnya pada kolom pencarian Bukalapak.

3. Pilih Toko

Anda akan diberi berbagai pilihan toko yang menyediakan jasa top up DANA. Pilih toko yang terpercaya dan memiliki ulasan/rating yang baik.

Top Up DANA Pakai Akulaku Paylater

Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda jadikan pertimbangan saat memilih toko untuk top up DANA pakai Akulaku Paylater.

  • Tingkat rating toko. Rating atau penilaian yang diberikan oleh konsumen merupakan tanda mengenai tingkat kepuasan mereka. Biasanya, rating tinggi menandakan toko tersebut terpercaya dan mampu melayani pembeli dengan baik
  • Komentar konsumen. Selain melalui rating, konsumen juga akan memberikan testimoni melalui kolom komentar. Anda bisa melihat pendapat konsumen mengenai toko tersebut
  • Harga atau biaya admin. Tiap toko mematok harga atau biaya admin yang berbeda. Anda bisa memilih toko dengan biaya admin paling rendah agar tagihan Paylater tidak semakin banyak
  • Prosedur pencairan. Proses top up DANA melalui jasa atau toko di marketplace seperti Bukalapak menetapkan prosedur tersendiri.
Baca juga:  Cara Daftar BPJSTKU Akulaku untuk Menambah Limit

Anda bisa membaca prosedur melalui kolom deskripsi yang ada di produk atau deskripsi toko. Pilih toko yang menyediakan jasa dengan prosedur simpel

4. Pilih Nominal Top Up

Setelah Anda menemukan toko yang sesuai, Anda bisa langsung memilih nominal top up. Nah, pada bagian ini Anda akan diberi informasi mengenai harga yang harus dibayarkan.

Semisal Anda ingin top up DANA senilai Rp 3 juta, Anda perlu membayar sebesar Rp 3,155 juta. Nominal Rp 155 ribu tersebut merupakan biaya admin yang harus Anda bayarkan.

5. Proses Pemesanan

Jika Anda telah menentukan nominal yang diinginkan, Anda bisa langsung menekan tombol “Beli Sekarang” untuk menuju ke proses selanjutnya.

Seperti pembelian pada barang pada umumnya, Anda juga perlu memasukkan alamat pengiriman. Biasanya, seller akan menyarankan Anda untuk memasukkan alamat pengiriman yang telah disediakan oleh seller agar proses top up bisa berjalan dengan lancar dan cepat.

Pada tahap ini, Anda juga bisa memasukkan voucher gratis ongkir, potongan harga, atau voucher lain yang bisa memberikan keuntungan.

6. Tulis Nomor DANA di Catatan Pesanan

Nah, prosedur top up DANA pakai Akulaku Paylater yang selanjutnya adalah mengirim catatan pada penjual menggunakan fitur “Catatan” yang tersedia di proses konfirmasi pembelian (sebelum checkout).

top up dana pakai akulaku

Anda bisa memasukkan catatan dengan isi pemberitahuan ingin top up DANA dengan menggunakan format seperti berikut: “Pencairan limit Akulaku jadi saldo DANA + nomor akun DANA”. Perlu diingat, tidak semua seller menerapkan prosedur yang seperti ini.

Karena ada seller yang akan menginstruksikan pembeli untuk mengirim pesan terlebih dahulu guna menanyakan ketersediaan produk dan mengisi formulir top up DANA.

Jadi, sangat penting bagi Anda untuk membaca deskripsi produk sebelum checkout.

Baca juga:  Akun DANA Dibekukan? ini Penyebab & Cara Mengatasinya

7. Pilih Metode Pembayaran Akulaku Paylater

Langkah selanjutnya untuk top up DANA pakai Akulaku Paylater adalah mengganti metode pembayaran.

Cara Top Up DANA Pakai Akulaku Paylater

Silakan klik menu “Metode Pembayaran”, lalu scroll ke bawah sampai menemukan pilihan “Cicilan tanpa kartu kredit”.

Ada banyak pilihan yang tersedia, seperti Akulaku, Kredivo, Home Credit, BRI Ceria, dan Indodana. Silakan pilih Akulaku kemudian klik tombol “Gunakan Metode Ini”.

8. Proses Checkout

Setelah metode pembayaran berhasil diganti menjadi Akulaku, Anda bisa langsung melakukan checkout (pembelian).

Sebelum melakukan checkout, Anda bisa membaca Rincian Pembayaran untuk mengetahui biaya apa saja yang dibebankan.

Untuk top up DANA pakai Akulaku Paylater akan dikenakan biaya layanan. Setelah yakin, Anda bisa langsung menekan tombol “Bayar Sekarang”.

9. Login Akulaku Paylater

Setelah menekan tombol “Bayar Sekarang”, Anda akan langsung diarahkan untuk login akun Akulaku Paylater. Pada tahap ini Anda bisa memilih rencana cicilan, mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, sampai maksimal 12 bulan.

top up dana pakai akulaku

Jika sudah menentukan tenor, Anda bisa langsung login ke akun Akulaku Paylater dengan menggunakan nomor HP dan memasukkan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS.

Ikuti prosedur selanjutnya sampai proses pembayaran top up DANA pakai Akulaku Paylater berhasil.

Baca juga: Top Up Saldo DANA Pakai Shopee Paylater

Nah, itu dia cara top up DANA pakai Akulaku Paylater yang bisa Anda terapkan dengan mudah. Cara top up DANA lewat Akulaku Paylater ini juga bisa Anda terapkan untuk top up jenis e-wallet lain. Anda hanya perlu mencari toko yang menyediakan jasa top up e-wallet yang Anda inginkan. Semoga bermanfaat!

Bagikan:

Tinggalkan komentar