7 Cara Menaikkan Limit Kredivo Hingga 30 Juta Dengan Cepat

Kredivo terkenal sebagai salah satu aplikasi layanan kredit online yang memberikan limit kredit kepada penggunanya dengan bunga yang cukup rendah dan memberikan limit maksimal kepada penggunanya sebesar 30 juta.

Sebagai contoh, jika Anda menggunakan pinjaman mini, Anda akan dikenai bunga 2,6% per bulan atas besar pinjaman untuk pengguna Premium atau 4% untuk pengguna Basic. Dengan bunga yang rendah dan kebutuhan yang semakin banyak, Anda pun memiliki kesempatan untuk mendapatkan limit Kredivo maksimal sebesar Rp 30.000.000.

Namun, besaran limit maksimal ini tidak bisa Anda dapat secara langsung. Ada syarat yang harus Anda penuhi terlebih dahulu sebelum Anda mempraktekkan cara menaikkan limit Kredivo agar bisa mendapatkan limit maksimal tersebut. Berikut ulasan lengkapnya untuk Anda!

Syarat Menaikkan Limit Kredivo

Sebelum mengajukan kenaikan limit Kredivo, Anda harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan untuk mengajukan kenaikan limit Kredivo terlebih dahulu, yaitu sebagaimana yang tertera pada poin-poin berikut ini:

  • Anda sudah terdaftar ke akun premium, minimal selama 3 bulan. Jika belum, Anda harus mengupgradenya terlebih dahulu melalui aplikasi.
  • Mengunggah foto NPWP atas nama sendiri.
  • Status akun aktif, artinya Anda tidak memiliki tanggungan atau tagihan yang tertunggak.
  • Pernah melakukan transaksi menggunakan Kredivo dengan riwayat pembayaran yang baik.
  • Menyertakan bukti bahwa penghasilan Anda selama satu bulan mengalami peningkatan dengan akun internet banking maupun BPJS Ketenagakerjaan.
  • Tidak ada batasan berapa kali Anda bisa mengajukan kenaikan limit, tetapi minimal Anda baru bisa mengajukan kembali kenaikan limit setelah 3 bulan pengajuan pertama.
  • Limit maksimal yang bisa Anda dapat sebesar Rp 30.000.000.

Baca juga: Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater

Cara Menaikkan Limit Kredivo Dengan Cepat

Setelah semua syarat dan ketentuan Anda penuhi, langkah selanjutnya adalah Anda harus mengetahui cara menaikkan limit Kredivo. Ada beberapa langkah mudah dan cepat yang bisa Anda praktekkan. Berikut ulasan lengkapnya:

1. Upgrade Akun Kredivo Menjadi Premium

Cara menaikkan limit kredivo tanpa NPWP dengan mengupgrade akun Kredivo kamu menjadi Premium kamu memiliki kesempatan untuk memperoleh limit maksimal 30.000.000. Kamu juga dapat berbelanja dimanapun dengan bunga 0% dan pinjaman tunai dengan tenor maksimal 6 bulan.

Baca juga:  Solusi Kredivo Tidak Bisa Transaksi Alasan Keamanan
Cara Menaikkan Limit Kredivo

2. Ajukan Kenaikkan Limit Kredivo di Menu Akun

Cara menaikkan limit Kredivo yang sudah premium adalah dengan memasukan informasi pekerjaan dan nomor NPWP. Berikut cara mengakses halaman pengajuan kenaikkan limit Kredivo:

Cara Menaikkan Limit Kredivo
  1. Pastikan bahwa Anda sudah memiliki akun Kredivo di HP Anda.
  2. Telah melakukan pendaftaran akun basic dan telah mengupgradenya menjadi akun premium.
  3. Buka aplikasi Kredivo dan lihat lah tampilan dashboard. Klik menu Ajukan Kenaikan Limit.
  4. Klik Daftar Sekarang.
  5. Unggah foto NPWP atas nama Anda dan isi info pekerjaan, kemudian klik Kirim. Jangan lupa juga untuk menyambungkan ke internet banking ya.
  6. Aplikasi pengajuan limit Anda telah diterima dan tunggulah hingga mendapatkan konfirmasi lebih lanjut.

3. Tingkatkan Kredivo Score Menjadi A

Kredivo Score adalah profil keuangan berdasarkan riwayat transaksi akun Kredivo yang dievaluasi setiap bulan. Raih skor A untuk memperoleh kenaikkan limit secara cepat dan besar. Terdapat 2 cara untuk menaikkan Kredivo Score menjadi A, yaitu:

Skor kredit Kredivo
  1. Seringlah melakukan cicilan dengan Kredivo. Sering gunakan aplikasi Kredivo untuk transaksi apapun. Pihak kredivo akan selalu memonitor transaksi pada akun kamu dengan tujuan sebagai pertimbangan menaikan limit pinjaman. Sehingga nantinya limit pada aplikasi Kredivo kamu akan otomatis bertambah.
  2. Bayar tagihan tepat waktu. Sebab, sesering apapun kamu bertransaksi menggunakan Kredivo, jika pembayaran tagihan kamu tidak tepat waktu, maka sistem Kredivo tidak akan memberikan kenaikan limit. Jatuh tempo tagihan sesuai dengan pemilihan tenor saat kamu bertransaksi. Jagan sampi telat membaar walaupun hanya satu hari itu akan mempengaruhi skor kredit kamu.

4. Bertransaksi Minimal 4x sebulan dan Pilih Tenor yang Panjang.

Tujuannya agar pihak Kredivo bisa melihat akun kamu sebagai akun yang sehat secara finansial untuk kemudian diberikan limit tambahan pada Kredivo kamu. Dan pastikan kamu tidak telat bayar Kredivo tiap bulan sebelum jatuh tempo yang ditentukan.

Baca juga:  Cara Gestun Akulaku Paylater di Alfamart Langsung Cair

5. Tingkatkan Transaksi Pinjaman Tunai Kredifazz

Dengan seringnya melakakukan pinjaman tunai Kredifazz maka skor kredit yang diperoleh untuk menaikkan limit Kredivo akan menjadi baik. Berapapun nominal pinjaman tunai akan berdampak pada skor kredit akun Kredivo, namun harus diikuti dengan pembayaran yang tepat waktu.

Jika kamu ragu untuk meminjam uang tunai di Kredivo simak ulasan pengalaman pinjam uang di Kredivo untuk jadi bahan pertimbangan.

6. Selesaikan Kredivo Mission

Untuk meningkatkan limit Kredivo bisa dicoba dengan menyelesaikan Kredivo Mission. Fitur Kredivo Mission adalah sebuah fitur di mana kamu bisa menjalankan misi yang tersedia untuk mendapatkan hadiah.

cara menaikkan limit kredivo

Hadiah yang diberikan berupa Kredivo Point dan Kenaikkan limit kredit. Kamu dapat mengakses fitur Mission di bagian menu Akun Kredivo dan klik tombol ikuti.

7. Bagikan Kode Refferal

Cara menaikkan limit kredivo yang terakhir adalah membagikan kode referal Kredivo kamu, dengan demikian pihak Kredivo menilai akun kamu bukan akun fiktif. Pihak Kredivo juga menilai keaktifan aktivitas di akun kamu, semakin banyak yang menggunakan kode referral milikmu.

cara menaikkan limit kredivo

Selain mendapatkan undian berhadiah 30 juta, kamu juga berkesempatan untuk memperoleh kenaikkan limit Kredivo.

Peringatan:

  • Cara menaikkan limit Kredivo hanya bisa melalui aplikasi Kredivo, sebab Kredivo memang tidak pernah menawarkan layanan seperti ini melalui aplikasi pihak ketiga.
  • Jika ada pihak ketiga yang menawarkan cara menaikkan limit Kredivo, menjanjikan limit tinggi, jaminan persetujuan dan proses yang instan, maka sudah dipastikan itu merupakan penipuan. Jadi, harap berhati-hati ya.
  • Waktu yang dibutuhkan agar pengajuan kenaikan limit Kredivo disetujui biasanya tidak lama, kurang lebih hanya 24 jam, pengajuan Anda bisa disetujui oleh pihak Kredivo.

Baca juga: Cara Menaikkan Limit Gopay Paylater

Tips agar Bisa Mendapatkan Limit Kredit Kredivo Maksimal

Pada pembahasan di atas, kami sudah menjelaskan bahwa memang limit kredit Kredivo maksimal yang bisa Anda dapat adalah Rp 30.000.000, hanya saja limit maksimal ini tidak bisa didapatkan oleh semua pengguna.

Kredivo akan melihat dari profil Anda, apakah limit yang akan diberikan Kredivo untuk Anda sesuai dengan kemampuan finansial Anda atau tidak. Ini karena, kemampuan masing-masing orang berbeda, sehingga limit maksimal yang bisa didapat setiap pengguna juga berbeda.

Baca juga:  Lupa PIN Kredivo? Begini Cara Memulihkannya

Jangan khawatir, Anda tetap masih bisa mengusahakan agar bisa mendapatkan limit maksimal di Kredivo ini atau minimal bisa mendapatkan limit pinjaman sesuai dengan angka yang Anda inginkan, walaupun merasa kemampuan bayar Anda kurang sesuai. Berikut tips agar Anda bisa mendapatkan limit kredit Kredivo maksimal:

  • Pastikan bahwa riwayat transaksi belanja Anda di e-commerce dalam kondisi baik, seperti saat Anda melakukan transaksi melalui Lazada, Tokopedia, Shopee, maupun marketplace lainnya rekanan Kredivo. Karena lagi-lagi limit yang nantinya Anda dapatkan juga akan Anda belanjakan ke marketplace rekanan Kredivo, sehingga riwayat belanja Anda harus dalam kondisi baik.
  • Lengkapi setiap dokumen yang dibutuhkan di akun Anda dan pastikan bahwa dokumen tersebut valid agar terbaca dengan jelas di sistem Kredivo.
  • Sertakan juga slip gaji yang tinggi dan tunjukkan bukti bahwa Anda memiliki cash flow yang sehat serta bebas dari adanya hutang.

Itulah tips cara menaikkan limit Kredivo maksimal. Meskipun tidak ada jaminan 100%, tetapi setidaknya jika Anda melakukan tips ini, Anda memiliki peluang untuk mendapatkan limit maksimal.

Baca juga: Cara Menaikkan Limit Shopee Pinjam

Limit yang berhasil Anda dapat tidak hanya bisa untuk belanja barang secara kredit, tetapi dananya juga bisa Anda cairkan dalam bentuk tunai, sehingga Anda bisa menggunakannya untuk berbelanja kebutuhan lainnya.

Jika mendapatkan kenaikan limit, akan Anda gunakan untuk apa nih? Ingat ya, meskipun bunganya rendah dan limit maksimalnya yang bisa didapat cukup tinggi, akan selalu ada konsekuensi yang harus Anda perhitungkan dari menggunakan layanan kredit online seperti ini.

Artikel Terkait:

Bagikan:

Tinggalkan komentar